Es Pisang Ijo, Si Primadona saat Bulan Puasa, Sudah Coba Belum?

Aswaja News – Siapa nih yang belum pernah cobain es pisang ijo? Salah satu menu takjil yang sedang banyak diminati masyarakat terutama di bulan puasa.

Es pisang ijo merupakan makanan khas dari daerah Makassar, Sulawesi Selatan. Tetapi es pisang ijo ini sudah banyak ditemui di daerah lain termasuk Kabupaten Ponorogo.

Pada bulan puasa ini, es pisang ijo sering seliweran di sekitar kita maupun di media sosial. Bagi yang belum pernah menikmati menu takjil satu ini, bisa dicoba ya!

Es pisang ijo memiliki manfaat yang cukup besar lho! Hal itu sebagaimana dilansir wartawan Aswajanews dari akun Instagram resmi @ponorogokab, yang menyajikan manfaat es pisang ijo sebagai berikut:

1. Mengandung antioksidan

2. Mengatasi diare

3. Melancarkan sistem pencernaan

4. Meningkatkan kemampuan berpikir

5. Meningkatkan sistem imun

6. Menurunkan resiko hipertensi

7. Sebagai sumber energi penunda lapar

Manfaat es pisang ijo ternyata juga sangat dibutuhkan oleh tubuh terutama saat bulan puasa seperti sekarang ini. Apakah Anda tertarik untuk menyantap es pisang ijo?*** (Intan Gandhini)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *