Aswaja News – Bupati Ponorogo Sugiri Sancoko mempunyai 5 program yang sukses diterima masyarakat Ponorogo.
Hal ini menyusul hasil survey yang dilakukan Indopol di Kabupaten Ponorogo akhir April 2024 lalu.
Fauzin Koordinator Indopol Jawa Timur mengatakan ada 5 program yang diterima masyarakat Ponorogo dengan persepsi ‘sangat puas’.
“Hasil survey terhadap program H. Sugiri Sancoko yang telah dijalankan selama dia menjabat menunjukan ada 5 program dengan persentase kepuasaan di atas 90 persen,”ucapnya.
Lebih lanjut, dia menjelaskan secara rinci program mana saja yang angka kepuasan di atas 90 persen.
“Program-program tersebut ada wajib hafalan juz amma bagi siswa SD, Layanan kependudukan dan sipil, Promosi wisata, Pembangunan destinasi wisata baru, dan yang terakhir ada program pembinaan, pemberdayaan dan kesejahteraan keluarga (PKK),”lanjutnya.
Survei Indopol Survey ini dilakukan di Kabupaten Ponorogo dengan jumlah responden sebanyak 410 dengan kriteria warga Ponorogo yang beruusia 17 tahun atau yang memiliki hak pilih dalam pemilu, margin of error sebear ±4,4 persen dengan selang kepercayaan sebesar 95%. Survei ini menggunakan metode multistage random sampling dan dilakukan quality control secara berlapis, agar tidak ada kesalahan yang berarti dalam pengembilan sampel. Wawancara dilakukan pada 23 – 28 April 2024. (mus)