Sambut Bulan Ramadhan, Al Islam Joresan Salurkan 50 Paket Sembako Ifthor Kepada Warga Sekitar Pondok

Aswaja News – Menyambut bulan Suci Ramadhan 1445 Hijriah, Pondok Pesantren Al Islam Joresan menyalurkan bingkisan ifthor berupa paket sembako kepada 50 warga sekitar Pondok. Adapun bantuan sembako yang diberikan berupa Beras, minyak goreng, gula, teh, sirup, mie dan sembako lainnnya sentilan Rp.350.000,-.

Kegiatan penyaluran Sembako Iftor ini berlangsung di komplek Masjid Ibadus Sholihin pada Kamis, 14 Maret 2024. Yang dihadiri para dhuafa, para janda dan para pimpinan dan santri senior di Pondok Pesantren Al Islam Joresan.

Mengawali kegiatan penyaluran tersebut dimulai dengan Doa bersama kepada para Wakif Masjid tersebut dan keluarga besar Pondok Pesantren Al Islam. Dilanjut sambutan Imam Sujono sebagai perwakilan dari yayasan Ar Rahmah Jakarta sebagai penyalur zakat, infaq dan Shodaqoh dari para donatur yang berasal Kuwait. kegiatan ini menjadi bukti kepedulian dan bentuk sinergitas Pondok Pesantren Al Islam Joresan dengan masyarakat sekitar.

Kegiatan penyaluran sembako Iftor pada bulan Ramadhan ini dari waqif masjid dari Kuwait ini telah berlangsung hampir 15 tahun selain penyembelihan hewan kurban saat Idul Adha.

Seperti diketahui, waqif masjid Ibadus Sholihin ini adalah Ali Sholih Mughish dan Muniroh Muhammad Alhaqqon dari Kuwait dan terus setiap tahun membantu masyarakat sekitar melalui paket sembako Ifthor dan penyembelihan hewan qurban. (IIM)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *