Bakso Pak No Isor Wit: Murah, Enak, dan Mengenyangkan

AswajaNews – Berkunjung ke Kabupaten Magetan tak lengkap rasanya jika tak menelusuri jejak kuliner lezatnya. Mulai dari kuliner yang tersaji rapi di rumah makan hingga kuliner sederhana di pinggir jalan.

Dari sekian banyak kuliner yang ada di Magetan, sepertinya bakso menjadi salah satu yang populer. Dengan banyaknya penjual bakso yang ada di Magetan dengan ciri khasnya masing-masing membuat penikmat bakso bisa memilih ingin mencicipi bakso yang mana.

Bakso Pak No Isor Wit menjadi bakso dengan model jualan gerobakan, mangkal di pinggir jalan raya dan pastinya dengan harga yang murah. Alamat lengkapnya berada di Plasan, Kuwonharjo, Kec. Takeran, Kab. Magetan. Tempatnya berada di pinggir jalan raya, dekat pertigaan dan berada tepat di samping kedai nasi goreng, mie goreng, dan mie rebus Pak No.

Berjualan di bawah pohon membuat namanya dalam Bahasa Jawa yakni “isor wit” yang artinya bawah pohon. Maka dari itu ketika makan langsung di sini akan disuguhkan dengan suasana dibawah pohon rindang dengan suasana langsung bisa melihat lalu lalang kendaraan. Untuk sekelas bakso gerobakan yang mangkal dengan sepeda motor, tempat yang mereka suguhkan cukup nyaman dengan deretan kursi dan juga meja yang sudah disediakan.

Ketika kalian memesan satu porsi bakso di sini, kalian akan melihat semangkuk bakso tersaji di depan kalian. Isi dalam satu mangkuk bakso ini terdiri atas lima bakso ukuran sedang, dua basko tahu isi aci, dua pangsit, mie kuning, mie soun, taburan bawang goreng dan seledri, kemudian yang terakhir yakni guyuran kuah panas yang menyempurnakan satu porsi bakso Pak No.

Pengunjung bisa meracik sendiri bumbu yang ingin dipakai. Pada setiap meja sudah disediakan saus tomat, kecap, sambal, dan juga keripik tempe jika kalian ingin menambah tekstur kriuk ketika menyantap bakso ini. Untuk minum juga sudah disediakan air minum gelasan yang bisa kalian ambil sendiri.

Rasa gurih dari kuah dan juga isian bakso yang berpadu dengan pedas manis racikan saus dan sambal melengkapi kenikmatan memakan bakso di sini. Ketika kalian sudah selesai makan dan ingin membayar, kalian akan tercengang melihat harga satu porsi bakso ini. Dengan berbagai macam isian yang ada pada satu mangkuk bakso ini hanya dihargai sebesar Rp. 6000 saja.

Murah, porsi banyak, dan mengenyangkan pastinya menjadi incaran banyak orang, jadi kalian wajib mencoba Bakso Pak No Isor Wit ini. Bakso ini mulai buka pada sore hari, kira-kira jam 5 ke atas kalian sudah bisa memesannya untuk dimakan di tempat atau di bawa pulang. Jangan sampai salah jam ya agar kalian bisa menikmati bakso Bakso Pak No Isor Wit ini. Selamat mencoba.*** (Fauza)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *