Aswaja News – Pertamina menyumbangkan sebuah mobil ambulans kepada Pondok Pesantren Al Islam Joresan Ponorogo yang berada di Desa Joresan Kecamatan Mlarak Kabupaten Ponorogo. Ambulans tersebut diharapkan akan memenuhi fasilitas kesehatan santri dan masyarakat sekitar Pondok Pesantren di wilayah tenggara kota Ponorogo tersebut.
Drs. Maftuh Basuni, MH Ketua Yayasan Al Islam Joresan mengungkapkan bantuan dari Pertamina ini diharapkan bisa membantu santri dan warga sekitar pondok pesantren.
“Bantuan ini kami harapkan selain dapat membantu para santri, juga dapat membantu mempercepat pertolongan kepada warga sekitar yang membutuhkan bantuan kesehatan,” ujar Pak Maftuh di sela sela menerima bantuan mobil tersebut.
Acara penyerahan bantuan ini berlangsung di depan Poskestren Pondok Pesantren Al Islam Joresan Kecamatan Mlarak Kabupaten Ponorogo Jawa Timur pada Kamis, 1 Februari 2024.
Ditambahkan, bahwa bantuan mobil ambulans ini merupakan CSR dari Pertamina tahun Anggaran 2023. Karena semua perlu proses dan perlu modifikasi dan branding maka baru bisa diserahkan di awal bulan ini.
Mbak Nuning Rodiyah, salah satu Alumni Al Islam yang ikut andil dalam menjalin komunikasi eksternal, ikut bangga dengan bantuan mobil ambulans tersebut dan berharap langkah ini bisa menginspirasi teman teman alumni yang lain untuk terus berkontribusi kepada almamater tercinta. Sehingga Al Islam mampu berkiprah dan bermanfaat bagi santri dan masyarakat. Sebagai contoh dengan bantuan mobil ambulans tersebut mampu memberikan kontribusi dan syiar ke masyarakat luas. (IIM)
Assalamualaikum Warahmatullahi Wabarakatuh
mohon maaf kami dari pengurus pondok pesantren ingin mendapatkan informasi bagaimana cara mendapatkan bantuan mobil operasional untuk pondok pesantren dari pertamina..
atas informasinya kami sampaikan terima kasih
wassalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh