AswajaNews – Pada Ahad, (20/10/2024) PAC Fatayat NU Ngebel sukses menyelenggarakan kegiatan Jalan Sehat Santri yang berlangsung meriah di sekitar Telaga Ngebel.
Kegiatan ini diikuti oleh ratusan anggota PAC Fatayat NU bersama santri Madrasah Diniyah (Madin) dan Taman Pendidikan Al-Qur’an (TPQ) se-Kecamatan Ngebel.
Acara ini diselenggarakan dalam rangka memperingati Hari Santri 2024 dan bertujuan mempererat silaturahmi antara para santri, jamaah yasin, badan otonom (Banom) MWC NU Ngebel, serta organisasi pemerintahan di Kecamatan Ngebel.
Rangkaian acara diawali dengan laporan dari Ketua Panitia, Elif Nurfikasari, kemudian diikuti oleh sambutan Ketua PAC Fatayat NU Ngebel, Jumatin, S.Pd. Tidak ketinggalan, Rois Syuriah MWC NU Ngebel turut memberikan sambutannya yang menyemangati seluruh peserta.
Jalan Sehat secara resmi dibuka dan diberangkatkan oleh Sekretaris Kecamatan Ngebel, Bambang Udiono, S.Sos.,M.Si menandai dimulainya perjalanan sehat mengelilingi indahnya Telaga Ngebel.
Meskipun cuaca sempat diguyur gerimis, hal tersebut tidak mengurangi semangat para peserta. Acara tetap berlangsung dengan penuh keceriaan dan semangat kebersamaan.
Acara semakin meriah dengan penampilan dan kreativitas santri dari berbagai Madin di wilayah kecamatan Ngebel serta iringan sholawat dari Majelis Qoriro
Kegiatan ini tidak hanya berhasil memupuk hubungan harmonis antar anggota masyarakat dan santri, tetapi juga menguatkan sinergi antara lembaga-lembaga NU di Kecamatan Ngebel dengan pemerintah setempat.*** (Darus Solekah)