Aswaja News – Spektakuler jalan sehat Moderasi beragama yang diselenggarakan Kemenag Ponorogo dalam rangka peringati HAB ke 78 tahun 2024. Betapa tidak, selain memberikan hadiah yang terbaik dan terbanyak juga memberikan hadiah utama berupa paket umroh juga hadiah menarik lainnya.
Spektakulernya lagi, sebanyak 5000 peserta jalan santai baik dari pegawai Kementerian Agama, guru madrasah, pondok pesantren dan lembaga lembaga dibawah naungan Kemenag ikut memeriahkan hari amal bakti Kemenag ke 78. Pun Bupati Ponorogo Kang Sugiri Sancoko ikut nimbrung memberangkatkan peserta jalan santai, Rabu (22/11/2023).
Dr. H. Nuril Huda, M.Pd Kepala Kemenag Ponorogo mengatakan, kegiatan hari ini adalah jalan sehat Moderasi Beragama. “Karena Kementerian Agama adalah rumah besar kita bersama siapapun yang beragama” ucap beliau.
Kemenag harus mengayominya. Maka hari ini mengadakan jalan sehat kerukunan umat beragama. Apalagi Kemenag punya jargon yaitu guyup rukun harmonis sedangkan di pemerintah punya jargon hebat. Kalau ingin menuju hebat maka harus guyup, rukun, harmonis sehingga menjadi hebat,”jelasnya.
Menurut Kepala Kemenag Ponorogo, kegiatan jalan sehat hari ini spektakuler. Karena diikuti lebih dari 5000 peserta, Spektakulernya hadiah utama satu paket umroh, 30 voucher umroh, puluhan sepeda gunung, kulkas, dan lain sebagainya.
Di kesempatan itu Kyai Nuril Huda (panggilan akrabnya) menyampaikan ucapan terima kasih kepada Kang Giri Bupati Ponorogo yang telah menyempatkan hadir memberangkatkan peserta jalan sehat kerukunan umat beragama.
“Perlu kami sampaikan juga kepada bapak bupati bahwa, masih ada beberapa kegiatan yang spektakuler lagi yang akan kita adakan yakni lomba olahraga, Carnival Moderasi Beragama, sujud syukur, khotmil Qur’an, dan upacara bendera tanggal 3 Januari 2024” papar Kyai Nuril.
Di tempat yang sama Bupati Ponorogo Kang Giri mengaku sangat luar biasa kegiatan pagi hari ini. Sebagai Bupati, beliau merasa sangat bangga bisa hadir bersama ribuan orang yang hadir pada pagi hari ini.
“Saya sangat berterima kasih kepada Kemenag Ponorogo kita bisa berjalan bersama dalam mewujudkan Ponorogo hebat. Semoga acara jalan sehat Moderasi beragama ini berjalan lancar, sukses,”kata Bupati Giri.
Seperti diketahui, selain ribuan peserta dari keluarga besar kementerian Agama juga dihadiri Sekda Kabupaten Ponorogo, MUI dan perwakilan organisasi keagamaan di Ponorogo. (IIM)