Aswaja News – Hari Santri Nasional tahun 2023 terasa sangat indah. Betapa tidak, saat perayaannya berbarengan dengan peringatan Hari kelahiran Nabi Muhammad SAW.
PAC Fatayat Kecamatan Mlarak merangkai peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW dengan mengadakan Safari Maulid dari Ranting ke Ranting se Kecamatan Mlarak dengan mengadakan pembacaan Simtudduror dan Rotibul Haddat.
Setelah selesai safari di 15 ranting Fatayat Se kecamatan Mlarak, sebagai puncak Acara adalah Maulid Akbar sekaligus penutupan Safari Maulid yang bekerjasama dengan kelompok sholawat Jamsantri Mlarak pada hari Ahad, 29 Oktober 2023 yang bertempat di Musholla Al Marwi Gandu Mlarak Ponorogo.
Moment pembacaan sholawat Akbar ini dikemas dalam acara semarak Hari Santri Nasional tahun 2023 sebagai bagian dari kegiatan HSN yang dilaksanakan MWC NU Mlarak.
Kegiatan yang dihadiri 200 peserta ini juga diisi mauidhoh Hasanah oleh ibu Nyai Siti Roudhotun Ni’mah dari Pondok Pesantren Hudatul Muna 2 Jenes Ponorogo.
Kemeriahan Maulid Akbar PAC Fatayat Mlarak terlihat dengan antusias para pecinta Sholawat seluruh kecamatan Mlarak sampai pembacaan Mahallul Qiyam dan rebutan doorprise sebagai rasa cinta ke Rasulullah SAW. (IIM)