Kekeringan Masih Melanda, PAC Fatayat NU Kauman Dropping Air Bersih di Dusun Jenggring Duri Slahung

Aswaja News – Kemarau masih melanda di beberapa wilayah di Ponorogo, salah satunya Dusun Jenggring di Desa Duri Kecamatan Slahung Ponorogo. Meskipun ada pula wilayah di Ponorogo yang sudah hujan akan tetapi belum merata dan mengakibatkan kekeringan di Dusun tersebut.
Dengan rasa kemanusiaan dan dalam rangka memperingati Hari Santri 2023, PAC FATAYAT NU Kauman hadir melakukan Dropping Air Bersih di 3 titik kekeringan yang berada di RT 02/RW 02 Dusun Jenggring Duri Slahung.

Sebanyak 2 mobil tangki berkapasitas 4.000 liter milik PDAM Kabupaten Ponorogo di dropping oleh Pengurus FATAYAT NU Kauman di wilayah langganan kekeringan itu. Kata Erlin, Sekretaris PAC Fatayat NU Kauman, sudah dua kali ini PAC Fatayat NU Kauman melakukan dropping air di Dusun Jenggring ini. “Di lokasi ini memang menjadi langganan kekeringan setiap musim kemarau sehingga perlunya aksi bersama dropping air di wilayah tersebut”, terangnya.

Selain kekeringan yang melanda, ancaman kebakaran pun perlu di antisipasi mengingat Dusun Jenggring berada di dataran tinggi yang di kelilingi oleh pepohonan.
(fbrnindahs)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *