Sambut Mahasiswa Baru, PKPT IPNU & IPPNU Akafarma Sunan Giri Gelar Makesta

Aswajanews – Pimpinan Komisariat Perguruan Tinggi IPNU & IPPNU Akafarma Sunan Giri Ponorogo mengadakan Makesta (masa kesetiaan anggota) yang berlokasi di kampus Akafarma.

Makesta tahun ini digelar bersamaan dengan kegiatan Prosma atau biasa disebut dengan ospek khusus untuk menyambut mahasiswa baru di lingkungan perguruan tinggi.

Ketua PKPT IPNU Akafarma Sunan Giri Ponorogo, Rekan Faza menyebutkan bahwa Makesta 2023 ini menjadi salah satu jembatan pengurus untuk mengenalkan organisasi IPNU & IPPNU di tingkatan perguruan tinggi.

“Melalui Makesta 2023 ini kami berikhtiar untuk menyambut seluruh mahasiswa baru di Kampus Akafarma Sunan Giri, dan mengenalkan IPNU & IPPNU agar seluruh mahasiswa baru bisa belajar berorganisasi,” ujar Rekan Faza.

Rekanita Luluk selaku Ketua PKPT IPPNU Akafarma Sunan Giri Ponorogo juga menambahkan bahwa dalam kegiatan Makesta 2023 ini terdapat berbagai macam materi yang diberikan.

“Ada materi Aswaja, Ke-NU-an, Keorganisasian, Kepemimpinan, Ke-Indonesiaan, IPNU IPPNU, dan Geopolitik Antropologi Kampus. Harapannya dengan materi yang ada ini bisa menambah semangat mahasiswa baru untuk belajar berorganisasi, terutama mengenal organisasi yang menjadi banom dari Nahdlatul Ulama,” imbuh Rekanita Luluk.

Makesta menjadi salah satu jenjang pengkaderan formal dalam organisasi IPNU & IPPNU yang bisa digelar pada setiap tingkatan.

PKPT IPNU & IPPNU Akafarma Sunan Giri memang menjadi satu-satunya Pimpinan Komisariat di Perguruan Tinggi Kabupaten Ponorogo yang telah berdiri selama 3 periode ini.

Meski masih terbilang baru, tetapi pengurus dan anggota PKPT IPNU & IPPNU Akafarma Sunan Giri Ponorogo juga sudah aktif mengisi kegiatan kampus maupun terlibat dalam kegiatan pimpinan di sekitarnya.

Rekanita Khusnul Rahma selaku Ketua Demisioner IPPNU Akafarma Sunan Giri Ponorogo berpesan kepada seluruh pengurus dan anggota yang saat ini meneruskan perjuangan di PKPT.

“Tetap semangat dan jangan berhenti untuk belajar. PKPT Akafarma Sunan Giri ini harus diperjuangkan, harus dimiliki bersama, dan dicintai sepenuh hati. Semoga berkah langkah kita semua rekan dan rekanita..” pungkas Rekanita Rahma.***

(Intan Gandhini)

Pict by: FA

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *