Adakan Pelatihan, Istri Bupati Ponorogo Sugiri Sancoko Ajak Emak-emak Berdaya

AswajaNews – Susilowati merupakan istri Sugiri Sancoko, Bupati Ponorogo yang sekaligus menjadi Ketua Tim Penggerak Pembinaan dan Kesejahteraan Keluarga (PKK) Kabupaten Ponorogo.

Demi mendukung kerja-kerja suaminya dalam menjalankan amanah melayani rakyat, ia mengajak masyarakat, khususnya emak-emak untuk berdaya dengan mengadakan pelatihan.

Kali ini Susilowati menggandeng Bayu Diningrat, seorang praktisi pertanian organik dan kesehatan herbal untuk mengadakan pelatihan ekosistem farm.

‘’Saya berharap ibu-ibu dapat memanfaatkan lahan yang ada di rumah masing-masing untuk membudidayakan tanaman toga (tanaman obat keluarga) serta menanam sayuran dan bumbu kebutuhan dapur,’’ kata Susilowati

Pelatihan dengan tema ‘’Pertanian Membangun Peradaban Bangsa’’ tersebut berlangsung Sabtu (19/4/2025), dan berlokasi di Desa Bajang Kecamatan Balong atau kebun milik Susilowati sendiri.

Menurutnya, pelatihan ini juga berkaitan dengan program pokok PKK mengenai ketahanan pangan.

‘’Program pangan di PKK bertujuan meningkatkan ketahanan pangan keluarga dengan memanfaatkan potensi dan sumber daya sesuai kearifan lokal,’’

‘’Gerakan di PKK bertujuan meningkatkan kesejahteraan masyarakat mulai dari unit terkecil, yaitu keluarga. Peran para ibu yang setiap hari sibuk di dapur untuk menyiapkan makanan untuk keluarga adalah bagian upaya ketahanan pangan yang sesungguhnya,’ imbuhnya.

Dalam pelatihan tersebut, Bayu Diningrat mengajak peserta untuk berdiskusi mengenai pemanfaatan lahan sempit yang bisa dijadikan media pertanian.

Tak hanya itu, ia juga mengenalkan tanaman herbal, pembuatan pakan ternak dari limbah rumah tangga, serta pengelolaan sampah rumah tangga.*** (Sabda)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *