AswajaNews – Dalam mewujudkan pendapatan asli daerah (PAD) Rp 1 triliun, Bupati Ponorogo, Sugiri Sancoko seolah mendapat angin segar setelah menghadiri pelantikan pengurus Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Ponorogo, Senin (10/3/2025).
Terlebih jajaran pengurus di Kadin diisi oleh mereka yang terdiri dari lintas disiplin, mulai dari pengusaha, organisatoris, hingga akademisi.
Sebagai informasi, Kadin merupakan induk organisasi dunia usaha di bidang usaha negara, usaha koperasi, dan usaha swasta potensial menggerakkan roda perekonomian.
Sehingga harapan mewujudkan PAD Ponorogo Rp 1 triliun bukan suatu yang mustahil jika kerja sama tersebut terjalin dengan baik.

Menurut Sugiri, Kadin merupakan mitra yang cukup strategis dalam membantu mewujudkan Ponorogo sebagai kota wisata berbasis budaya.
“Menjadikan Ponorogo kota wisata berbasis budaya dengan menggandeng Kadin merupakan langkah strategis,” ungkap Sugiri
Kabupaten Ponorogo sendiri begitu mustahil menjadi kota industri karena dari faktor geografis sendiri tidak mendukung, sehingga kesulitan untuk membangun pabrik-pabrik besar.
Di balik kekurangan tersebut, Ponorogo punya potensi sektor pariwisata dan kekayaan budayanya tidak lagi terbantahkan.
Sehingga dengan menggandeng Kadin, Ponorogo sebagai kota wisata berbasis budaya bisa segera terwujud.*** (Sabda)