AswajaNews – Semarak peringatan Hari Santri 2024 masih terus dilakukan. Hari ini, Ahad, (27/10/2024), MWC NU Kecamatan Bungkal menyelenggarakan Gowes Bareng.
Acara yang dimotori oleh Pengurus PAC Gerakan Pemuda (GP) Ansor ini mengambil start di depan kantor terpadu MWC NU kecamatan Bungkal dan finish di wisata Sendang Bulus Beji Pager dengan jarak sejauh kurang lebih 9,9 KM.
Acara tersebut diberangkatkan langsung oleh Kapolsek Bungkal (AKP. H.M Anwar Fatoni) dan diikuti oleh seluruh Pengurus MWC NU, Pengurus GP. Ansor dan lembaga serta banom NU yang lain.
Ketua GP Ansor PAC. Bungkal, Helmy Halintar, S.AP, yang sekaligus sebagai ketua Panitia Hari Santri 2024 mengungkapkan rasa terima kasih kepada semua pihak yang telah mendukung acara tersebut.
“Selamat datang di acara gowes Ansor ini dan telah ikut mensukseskan momen Hari Santri 2024. Terima kasih kepada semua pihak yang telah berpartisipasi menjadi sponsorship (BPR Aswaja, Radjawali Music, dan Pandawa Audio). Paling utama kami menyampaikan apresiasi dan terima kasih yang tak terhingga kepada sponsor utama, yaitu warga Nahdliyyin di Kecamatan Bungkal yang all out membantu kesuksesan acara dan Pemerintah Desa Pager,” ungkap Helmy dalam sambutannya.
Kegiatan ini selain untuk olahraga atau kebugaran, juga untuk mengingatkan kembali jerih payah para pejuang kemerdekaan yang dulu berjuang dengan senjata seadanya.
“Jerih payah itu kita simbolkan dengan sepeda,” imbuhnya.
Sepeda santai ini juga sebagai simbol, bahwa Ansor akan mengayuh organisasi dengan barisan yang teratur, satu komando, disiplin tinggi, fisik sehat, serta loyalitas tanpa batas, menuju kejayaan Ansor.
“Gowes Ansor sejauh 9.9 KM memiliki makna. Rute 9.9 KM dimaknai sebagai angka yang identik dengan Nahdlatul Ulama’. Dalam perjuangannya, Ansor harus tegak lurus dan bersinergi dengan Nahdlatul Ulama,” pungkas Helmy
Acara ini sengaja memilih finish Gowes Ansor 9.9 Km di Sendang Bulus Beji Desa Pager karena merupakan salah satu destinasi wisata sekaligus sebagai ikon Kecamatan Bungkal.*** (Ady)