Siap Digelar Serentak Rakernas Lembaga Kesehatan PBNU, Kongres RS NU dan Perhimpunan Dokter NU

Aswaja News – Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU) akan menggelar Rapat Kerja Nasional (Rakernas) Lembaga Kesehatan (LK), Kongres Asosiasi Rumah Sakit Nahdlatul Ulama (Arsinu), dan Perhimpunan Dokter Nahdlatul Ulama (PDNU) di Semarang, 11-13 Agustus mendatang.


Ketua LKPBNU dr H Zulfijar As’ad mengatakan, Rakernas lembaga kesehatan akan diikuti seluruh pengurus LKPBNU dan utusan LKPWNU se-Indonesia di kampus Universitas Islam Negeri (UIN) Walisongo Semarang yang akan berlangsung Jumat-Ahad (11-13/8/2023) mendatang.


“Kongres RSNU akan diikuti 37 utusan rumah sakit NU dari berbagai daerah di Indonesia, sedangkan kongres dokter NU akan diikuti 350 kader nahdliyyin yang berprofesi sebagai  dokter. Hingga saat ini sudah 200-an dokter NU yang melakukan registrasi untuk mengikuti acara di Semarang,” kata Gus Ufiq panggilan akrabnya.


Disampaikan, selain itu dalam waktu yang bersamaan juga akan dilaksanakan kongres Asosiasi Perguruan Tinggi Kesehatan Nahdlatul Ulama (Aptikesnu) yang diikuti para pimpinan perguruan tinggi NU yang mengelola program studi ilmu kesehatan di berbagai daerah di Indonesia.


“Menteri Kesehatan (Menkes) RI Budi Gunadi Sadikin akan menyampaikan ceramah di hadapan peserta rakernas LKPBNU, kongres Arsinu, PDNU dan Aptikesnu,” terangKiai Zulfikar yang juga Ketua Umum Pimpinan Pusat (PP) Arsinu kepada NU Online Jateng, Senin (17/7/2023).. 


Ditambahkan, selain Menkes, Ketua Umum PBNU KH Yahya Cholil Staquf (Gus Yahya) dan pimpinan BPJS juga akan memberi masukan (input) kepada peserta rakernas sebelum mengikuti berbagai kegiatan yang dijadwalkan LKPBNU.


“Rangkaian kegiatan rakernas dan kongres ini, ujarnya mengusung tema ‘Menjemput Abad Ke-2 Nahdlatul Ulama, Tingkatkan Akses Layanan Kesehatan dan Kecukupan Fasilitas Kesehatan’. Tema ini diharapkan dapat menginpirasi para peserta rakernas dan kongres dalam merealisasikan amanat PBNU di bidang layanan kesehatan masyarakat,” pungkasnya.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *