Nasi Kuning, Rekomendasi Menu Sarapan Murah dan Fakta Unik yang Melekat

AswajaNews – Sarapan menjadi hal wajib bagi banyak orang, karena menjadi sumber energi untuk melakukan berbagai aktivitas padat setiap harinya. Berbagai macam jenis sarapan yang popular juga hadir di Indonesia seperti bubur ayam, nasi pecel, soto, dan lain sebagainya.

Tak kalah lezat kalian juga bisa mencoba sarapan dengan nasi kuning lo. Hadir dengan berbagai lauk pendamping yang menggiurkan, nasi kuning sudah dikenal banyak orang dan menjadi makanan yang wajib dicari saat pagi hari.

Lauk yang ada di nasi kuning biasanya seperti telur, kering tempe, ayam goreng, kentang balado, telur balado, namun banyak juga yang menambah menu lain seperti kerupuk, rolade, tempe goreng, nugget ayam, hingga olahan mie.

Nasi kuning dapat ditemukan dengan mudah di berbagai kota yang ada di Indonesia, karena memang sudah banyak penjual yang memulai usaha kuliner ini.

Tapi kalian tau tidak bagaimana sejarah nasi kuning sebagai makanan khas tradisional Indonesia sebelum menjadi makanan umum bagi masyarakat saat sarapan ini?

Sejarah nasi kuning ternyata sudah dimulai sejak masa Kerajaan Majapahit dan kudapan ini pertama dihidangkan saat ada acara keagamaan, pernikahan atau acara besar lain sebagai hidangan yang istimewa.

Warna kuning yang ada di nasi berasal dari rempah kunyit yang melekat saat proses pemasakan, selain memberikan warna yang cantik dan cerah namun kunyit juga memberikan aroma yang menambah kenikmatan masakan tersebut.

Warna kuning yang terkandung di dalam nasi kuning melambangkan keceriaan, kemakmuran serta kesejahteraan. Arti ini membawa sebuah harapan baik bagi setiap orang yang sedang memakan nasi kuning beserta berbagai macam lauk yang dinikmati.

Kebanyakan orang akan membuat nasi kuning ini menjadi tumpeng saat diperlukan dalam berbagai acara penting seperti peresmian, selamatan, dan perayaan ulang tahun.

Karena perkembangan zaman yang dulunya seseorang bisa makan kuning saat ada acara saja, namun sekarang semua orang bisa mendapatkan nasi kuning dengan mudah.

Jadi buat kalian yang belum pernah merasakan nikmatnya makanan ini bergegas cari penjual nasi kuning terdekat kalian dan nikmati makanan khas Indonesia satu ini.*** (Fauza)

One thought on “Nasi Kuning, Rekomendasi Menu Sarapan Murah dan Fakta Unik yang Melekat

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *