KPMT 115 IAIN Ponorogo: Pelatihan Desain Grafis untuk Tingkatkan Mutu UMKM Desa Klepu

Aswaja News – Kuliah Pengabdian Masyarakat Tematik (KPMT) 115 Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Ponorogo menggelar pelatihan desain grafis untuk pelaku Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) di desa Klepu, Kecamatan Sooko, Senin (29/7/2024).

Diketahui, desa ini merupakan salah satu destinasi wisata dengan berbagai potensi yang dapat dimanfaatkan, mulai dari UMKM hingga keindahan alam dan situs religi. Desa ini semakin menarik bagi wisatawan dari luar daerah.

Misbahul Lucky, ketua KPM menjelaskan bahwa kegiatan pelatihan desain grafis ini bertujuan untuk menyesuaikan diri dengan perkembangan teknologi digital.

“Dalam era digital saat ini, kebutuhan analog sudah banyak digantikan oleh teknologi. Pelatihan ini bertujuan untuk meningkatkan mutu SDM desa dengan memanfaatkan Canva, sebuah alat desain grafis yang mudah digunakan melalui handphone dengan kuota internet,” ungkapnya.

Senada dengan itu, Pak Andreas Gimin menambahkan, “Kita harus bisa beradaptasi dengan kemajuan teknologi. Pelatihan ini sangat berguna bagi sumber daya manusia di desa, agar mereka tidak ketinggalan dan dapat memanfaatkan teknologi dengan baik.”

Kegiatan pelatihan ini mendapat sambutan antusias dari berbagai kalangan, termasuk bapak, ibu, dan pemuda desa Klepu. Salah seorang peserta bahkan bercanda, “Setelah ini, saya akan membuat brosur produk UMKM desa. Keuntungannya nanti akan kita bagi,” yang disambut tawa riuh di ruangan.

Pemateri Okky Dimas Widodo menjelaskan manfaat besar dari desain grafis, terutama untuk branding UMKM. “Desain grafis sangat penting untuk UMKM. Dengan Canva, Anda bisa membuat brosur, label kemasan, daftar menu, dan infografis yang akan membantu pemasaran produk. Jika ada yang kurang nyaman dalam berbicara di depan umum, brosur ini bisa menjadi solusi untuk memperkenalkan produk kepada konsumen,” tambahnya.

Karena peserta didominasi oleh bapak-bapak dan ibu-ibu, peresapan materi memerlukan perhatian ekstra. Mahasiswa KPM turut mendampingi peserta dalam mengoperasikan Canva di handphone masing-masing, memastikan setiap peserta memahami penggunaan alat tersebut. (Muhammad Choirul Anam)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *