Lanjutkan Estafet Kepemimpinan, PMII Rayon se-IAIN Ponorogo Gelar RTAR Serentak 2024

Aswaja News –Rapat Tahunan Anggota Rayon (RTAR) merupakan forum musyawarah tertinggi Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) di tingkat rayon.

Adapun agenda yang ada di dalam RTAR antara lain pelaporan pertanggung jawaban hingga pemilihan mandataris ketua rayon.

Sebanyak 6 (enam) rayon yang dinaungi oleh  Komisariat IAIN Ponorogo telah melaksanakan RTAR secara berturut-turut.

Diketahui, mandataris Ketua Rayon terpilih akan bertanggung jawab selama masa khidmat tahun 2024-2025.

Adapun daftar RTAR beserta Ketua Rayon terpilih antara lain sebagai berikut:

Di awali oleh Rayon Songgolangit, RTAR ke-XIII (13) tersebut diselenggarakan pada Sabtu, (1/6/2024).

RTAR yang sekaligus launching buletin edisi ke-II tersebut menetapkan Sahabat Fahmy Anggara Putra sebagai mandataris ketua rayon terpilih.

Disusul oleh Rayon Jayadipa, RTAR yang diselenggarakan berhasil menetapkan Sahabat Muhammad Sadam Faurin sebagai mandataris ketua rayon terpilih.

Selanjutnya, RTAR ke-VIII (8) oleh Rayon Wengker telah diselenggarakan pada Jumat-Sabtu, (7-8/6/2024).

Adapun hasil RTAR menetapkan mandataris ketua rayon terpilih yakni Sahabat Muhammad Sofian.

Bersamaan dengan Rayon Wengker, Rayon Farid Esack turut menjalankan estafet kepemimpinan dengan mengadakan RTAR ke-XIV (14)  pada tanggal yang sama.

Sahabat Rizki Puja Kurniawan berhasil ditetapkan sebagai mandataris ketua rayon terpilih.

Adapun Rayon Bahasa merupakan rayon yang baru berdiri. Namun, semangat pergerakan dibuktikan dengan launching ‘Antologi Puisi PMII’ pada RTAR ke-II nya, Sabtu (8/6/2024).

Mandataris ketua rayon terpilih untuk Angkatan ke-II (2) akan dipimpin oleh Sahabat Wahyu Alfarizi.

Perhelatan RTAR oleh PMII Rayon se-Komisariat IAIN Ponorogo diakhiri oleh Rayon Suromenggolo dengan menetapkan Sahabat Samsul Alam sebagai mandataris ketua rayon terpilih.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *