Aswaja News – Sri Mulyani Indrawati berikan respon di tengah maraknya wacana yang beredar soal keinginan masyarakat Indonesia untuk berpendidikan gratis hingga Perguruan Tinggi seperti Negara Nordik.
Celetukan tersebut langsung direspon tegas oleh Sri Mulyani selaku Menteri Keuangan dengan membeberkan pajak yang diterapkan negara tersebut bisa mencapai sebesar 70%.
Dijelaskan bahwa 70% tersebut artinya ketika mendapatkan uang sebesar US$ 100 ribu, maka yang didapatkan individu hanya US$ 30 ribu saja.
“Saya jadi Menteri Keuangan, sering dengar celetukan ‘mbok ya kaya Nordic Country’ ituloh, semuanya bebas sampai perguruan tinggi, dari lahir sampai perguruan tinggi tidak membayar apapun.Ya memang anak itu ga bayar, yang bayar orang tuanya,” katanya.
Menurutnya, tidak ada kata ‘gratis’ di dunia ini, melainkan untuk mendapatkannya ada harga yang harus dibayar.
“Kalau ingin pendidikan gratis sampai perguruan tinggi, perlu bayar pajak yang lebih besar,” katanya.
Dalam hal ini Sri Mulyani mengatakan bahwa If you want to create social safety net’ seperti di Nordic Country ?
“Maka, then you have prepare for a very big high income tax,” pungkasnya.