Semarak HUT Ke-23 BAZNAS, Kang Giri: Kita Dorong Ponorogo Sadar Zakat

Aswaja News – Peringatan HUT Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) Ponorogo ke-23 yang diselenggarakan dalam upacara bendera bersama KORPRI di halaman Pendopo Agung, Ponorogo Rabu (17/1/2024) berjalan khidmat.

Bupati Ponorogo Sugiri Sancoko menyampaikan, manfaat adanya BAZNAS telah dirasakan bagi pertumbuhan ekonomi terutama munculnya berbagai UMKM di Ponorogo.

“Jika konsep zakat oleh Rasulullah berjalan lancar, maka ketimpangan si miskin dan si kaya itu tidak ada. Pertumbuhan ekonomi sudah bagus, mari kita jadi teladan, Ponorogo ini kita dorong sadar zakat, infaq juga penting,” ungkap Kang Giri.

Prosesi pemotongan tumpeng oleh Bupati Ponorogo kepada Ketua Baznas Ponorogo

Ketua BAZNAS Ponorogo, Kholid, M.Pd.I mengajak para amil BAZNAS dalam momentum HUT ke 23 ini untuk meningkatkan kedisiplinan dan kinerja agar dapat melayani muzaki maupun mustahik secara optimal.

“Kita ingin penyaluran bantuan tersebut bisa tepat sasaran. Maka, melalui program-program yang dicanangkan oleh BAZNAS Ponorogo ini semoga dapat dirasakan manfaatnya oleh masyarakat yang membutuhkan,” tuturnya.

Gus Kholid (panggilan akrab Ketua BAZNAS Ponorogo) menambahkan, sebagai lembaga pengelola dan penyalur zakat resmi pemerintah, BAZNAS Ponorogo akan selalu berupaya memberikan inovasi dan terobosan dalam penyusunan program yang berorientasi pada kepentingan umat.

Selain itu, BAZNAS Ponorogo turut menyalurkan bantuan bagi para Dhuafa yang membutuhkan, diantaranya bantuan bedah rumah, pendidikan siswa jenjang, SD hingga SMA, paket sembako, modal usaha berupa 20 unit gerobak angkringan, BPJS dan jaminan kematian sebesar Rp. 126 juta kepada 3 orang.

“Alhamdulillah, terimakasih Baznas. Atas bantuannya. Semoga bisa manfaat bagi keluarga saya,” ucap Surati (penerima bantuan)

Semarak HUT BAZNAS ke-23 ini sekaligus menjadi momentum adanya launching Z-Meatball sebagai program pemberdayaan ekonomi binaan BAZNAS Ponorogo.

Turut hadir dalam upacara tersebut yakni Bupati Ponorogo, Wakil Bupati Ponorogo, Sekretaris Daerah, Ketua BAZNAS Ponorogo, jajaran Kepala Dinas, ASN, Pemkab Ponorogo dan penerima bantuan BAZNAS. (Azza Fahreza)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *