MI Ma’arif Al Faqih Wringinanom Sambit Semarakkan Purna Wiyata Dengan Spektakuler

Aswaja News – Walaupun masih terbilang muda, diusianya yang ke 8, MI MA’ARIF AL FAQIH WRINGINANOM SAMBIT PONOROGO Adakan Haflah Akhirissanah dan purna Wiyata dengan spektakuler.


Bagaimana tidak, Madrasah yang berada di pinggiran tenggara Ponorogo ini mampu mengemas acara purna Wiyata siswa kelas VI dengan berbagai kegiatan yang berorientasi pada Merawat Tradisi dan Merespon Modernisasi.


Kegiatan akhir tahun pelajaran ini dimulai dengan Ziarah auliya dan muassis NU Ponorogo, dilanjut dengan Ziarah para wali dan penyebar Islam di Jawa Timur mulai Bangkalan Madura, Jombang, Gresik, Lamongan dan berakhir di Tuban Jawa Timur.


Puncak acara haflah Akhirissanah MI MA’ARIF AL FAQIH Wringinanom Ponorogo dilaksanakan selama dua hari dengan Agenda pentas seni siswa MI MA’ARIF AL FAQIH, Wisuda Purna Wiyata, jalan santai yg diikuti masyarakat Wringinanom. Di hari terakhir diadakan panjat pinang dan pagelaran Banthengan dari kota Batu malang.


Bandi,M.PdI, kepala madrasah MI MA’ARIF AL FAQIH WRINGINANOM menyampaikan, jumlah siswa yang diwisuda tahun ini berjumlah 27 siswa yang secara integrasi juga menyelesaikan juga belajar di Madin Al faqih setempat.
Apresiasi yang luar biasa juga disampaikan oleh perwakilan LP MA’ARIF PONOROGO bahwa walaupun madrasah ini berada di pinggiran kabupaten Ponorogo, namun animo masyarakat untuk menyekolahkan di MI MA’ARIF AL FAQIH sangat luar biasa. Terbukti semakin tahun semakin bertambah jumlah siswanya. (iim)

One thought on “MI Ma’arif Al Faqih Wringinanom Sambit Semarakkan Purna Wiyata Dengan Spektakuler

  1. Luar biasa mga muridnya tahun demi tahun smkin bnyk..dan smkin berkwalitas pendidikannya..smkin maju..buat M.i al faqih…cayoo n suksess..Aamiinn

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *